Rabu, 02 November 2011

SMOKEY EYES

berikut tata cara dan tips untuk make up SMOKEY EYES:




smokey eyes cukup disukai dalam bermake up karena dapat mengesankan mata lebih besar dan lebih hidup.
berikut tips-tips membuat smokey eyes, semoga bermafaat.


tips-tips dasar dapat di lihat di make up sehari-hari: http://tookyomakeup.blogspot.com/2011/09/make-up-sehari-hari.html


CONCEALER MATA





menciptakan make up smokey eyes bagian bawah mata harus clean (bersih mulus) agar make up tetap kelihatan fresh.


pilih warna concealer bawah mata sesuai warna kulit atau di atas tone warna kulit agar kantung mata tersamarkan sempurna.
apikasikan tipis-tipis saja agar tidak berkerut dan retak.


EYESHADOW











setelah mengaplikasikan base eyeshadow, aplikasikan highlight terlebih dahulu agar bauran eyeshadow lebih mudah.
highlight warna terang bisa  membantu menonjolkan tulang mata, untuk tulang mata yang sudah menonjol, aplikasikan warna kuning natural saja. agar tidak tampak semakin menonjol.


warna eyeshadow smokey eyes tidak harus hitam, tetapi bisa menggunakan warna lain yang gelap, misalnya: coklat tua, ungu tua, hijau tua, dll. 


setelah mengaplikasikan warna dasar eyeshadow di kelopak mata, dapat aplikasikan sudut dengan warna hitam (warna lebih gelap) lalu baurkan dengan warna dasar dan highlight.




BULU MATA PALSU




bulu mata palsu sangat menunjang dalam ber make up dan dapat membuat mata semakin glamour.
jangan takut akan terlihat berlebihan karena make up smokey eyes malah terlihat natural setelah memakai bulu mata palsu.
tetapi bila bulu mata asli sudah lebat, tidak masalah tanpa bulu mata palsu.


pilih bulu mata palsu yang sesuai, ukur panjang dengan panjang kelopak mata, gunting bila kepanjangan. sebelumnya, jepit bulu mata asli anda dengan penjepit bulu mata.
oleskan lem di bulu mata palsu, tunggu agak mengering lalu segera tempel di atas bulu mata asli anda. 
aplikasikan mascara setelahnya.


EYE LINER




setelah bulu mata palsu terpasang sempurna, aplikasikan eyeliner hitam di atas kelopak mata dari pangkal mata dalam sampai sudut terluar.
aplikasikan eyeliner bawah (biasanya eyeliner pencil / crayon) di bawah atau tepat di bulu mata asli anda. baurkan eyeliner bawah agar terlihat natural (bisa dibaurkan dengan eyeshadow hitam)
eyeliner putih diaplikasikan di bawah mata (di dalam eyeliner hitam) dapat mengesankan mata lebih besar, apalagi jika di tambah dengan bulu mata bawah palsu. akan tetapi ini tidak diwajibkan.


GLITER


gliter dapat menambahkan shiny / cahaya di kelopak mata. dan membuat mata lebih glamour.
aplikasikan di daerah highlight dan kelopak mata tetapi jangan berlebihan.


aplikasikan foundation, bedak, blush on, alis dan lipstik seperti biasa
atau bisa di review di http://tookyomakeup.blogspot.com/2011/09/make-up-sehari-hari.html




berikut video turtorial smokey eyes










silakan mencoba.. semoga tips-tips dari saya berguna :)

kunjungi juga: 





PRICELIST (harga paket make up) : langsung tlp atau sms 0856 9198 1798
lokasi : jakarta

CONTACT PERSON:
telp. FANNY 0856 9198 1798
instagram: fanny_makeup (stephanie tjie)
fb: http://www.facebook.com/profile.php?id=100001795786967


NB: appointment only (panggilan make up ke rumah)